in

Catat! Ini 5 Tempat Liburan Ramah Kantong di Jakarta

Liburan kali ini pas untuk jalan-jalan bersama keluarga. Tak perlu takut menguras kantong, DKI Jakarta mempunyai banyak tempat wisata yang hemat biaya.

DKI Jakarta memiliki banyak museum dan bangunan bersejarah. Ada juga yang bermuatan Ilmu pengetahuan alam sehingga liburan tak hanya asik, tapi juga memberi nilai edukasi bagi si kecil. Catat ya! Ini 5 diantaranya:

  1. Monas

Monas merupakan lambang Kota Jakarta. Monumen yang di dalamnya tersimpan bendera pusaka ini wajib untuk dikunjungi. Untuk mencapai puncak Monas, pengunjung dapat menggunakan lift yang tersedia. Dari puncaknya, hamparan Kota Jakarta yang memiliki banyak gedung bertingkat dapat dilihat dengan mudah.

  1. TMII

Taman yang merupakan gagasan dari Ibu Tien Soeharto ini merupakan miniatur dari Indonesia. Di sini terdapat rumah adat dari berbagai daerah yang terdapat di negara kita.

Di taman ini, terdapat beberapa museum yang dapat kita kunjungi yaitu museum transportasi dan museum Al-quran. Selain itu, PP IPTEK TMII siap menjawab rasa penasaran Anda akan ilmu yang berkaitan dengan fisika.

Pengin yang lebih seru? Anda bisa mencoba kereta gantung. Dari kereta gantung, Anda bisa melihat miniatur pulau-pulau negara kita. Anda juga dapat melihat pemandangan alam disekitarnya. Selain itu tersedia juga kereta listrik yang ramah lingkungan.

  1. Museum Fatahillah

Museum Fatahillah yang berlokasi di Jakarta Barat menjadi tujuan wisata kita selanjutnya. Jaraknya tidak terlalu jauh dari stasiun Jakarta Kota. Museum yang bernama resmi Museum Sejarah Jakarta ini dahulunya merupakan Balai Kota Batavia.

Di atas lahan lebih dari 1300 meter persegi, Museum yang terletak di Jalan Fatahillah berdiri dengan kokoh. Di dalamnya terdapat barang-barang yang memiliki nilai sejarah seperti mebel antik, keramik, gerabah dan batu prasasti. Ada pula benda sejarah yang berkaitan dengan kebudayaan Betawi.

Museum Fatahillah sering menjadi lokasi spot foto paling dicari klub-klub fotografi untuk berburu foto. Pada akhir pekan, Museum Fatahillah menjadi tambah ramai dengan adanya pedagang suvenir, pedagang makanan. Pengunjung juga dapat menyewa onthel untuk mengelilingi museum.

  1. Jakarta Kota

Arsitektur bangunan Belanda langsung dapat Anda nikmati ketika Anda turun di stasiun Jakarta Kota. Tak jauh dari stasiun Jakarta Kota, Anda akan disodorkan pemandangan Jakarta Kota yang memiliki banyak bangunan tua zaman penjajahan Belanda.

Tak ubahnya dengan Museum Fatahillah, bangunan-bangunan bersejarah Jakarta Kota merupakan sudut favorit klub-klub pecinta fotografi. Selain Museum Sejarah Jakarta, ada juga beberapa museum lain yang dapat dikunjungi, yaitu Museum Seni Rupa, Museum Keramik dan juga Museum Bahari.

  1. Kebun Binatang Ragunan

Berlokasi di Jalan Harsono RM, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Kebun Bintang Ragunan merupakan salah satu destinasi wisata edukatif yang sayang jika Anda lewatkan. Apabila Anda dan keluarga berencana menumpang Transjakarta, Anda bisa turun di halte Ragunan yang juga merupakan halte paling ujung.

Kebun Binatang ini tercatat sebagai kebun binatang yang paling tua di Indonesia. Di dalamnya dapat kita temui macam-macam jenis satwa. Mulai dari jenis primata, reptil, sampai jenis unggas.

Dengan tiket masuk yang tergolong murah, ragunan wajib dijadikan destinasi wisata langganan keluarga. Di kebun binatang ini terdapat pula kantin yang menyuguhkan berbagai penganan.

Bagaimana? Sudah siap berwisata? Jangan lupa siapkan perbekalan, terutama botol air putih, supaya Anda dan keluarga tetap terhidrasi. Selamat berlibur.